6 Tips Mendesain Baju yang Menarik & Trendi

Tips

Saat ini bisnis kaos menjadi salah satu bisnis yang menggiurkan karena memiliki peluang besar. Selain itu, berbisnis kaos juga memiliki pasar yang luas dengan tingkat penjualan yang tinggi. Namun untuk dapat memiliki nilai jual yang baik tentu diperlukan desain kaos yang menarik seperti garment Surabaya.

Tips Desain Kaos Yang Menarik

Kaos atau baju merupakan salah satu hal terpenting dalam penampilan, sehingga diperlukan desain yang menarik dan juga trendi. Selain desain yang menarik, pemilihan tipe kaos juga dapat mempengaruhi tampilan dari kaos, oleh sebab itu ikuti beberapa tips berikut untuk mendesain kaos yang menarik:

  1. Pemilihan Warna yang Tepat

Hal pertama yang harus diperhatikan ketika ingin mendesain kaos adalah pemilihan warna. Warna memiliki karakter yang berbeda-beda sehingga memberikan kesan yang berbeda pula. Jika Anda ingin mendesain kaos bergaya kasual, pilihlah warna-warna yang lembut dan desain yang sederhana.

  1. Temukan Sumber Inspirasi Desain Cemerlang

Sebelum merancang kaos pastikan Anda memiliki ide yang cemerlang sehingga menghasilkan desain yang menarik. Terkadang mood dan pikiran dapat mempengaruhi hasil desain sehingga cobalah untuk tidak stres. Anda bisa berlibur atau mengunjungi tempat-tempat tertentu untuk mendapatkan ide cemerlang.

  1. Sisipkan Konsep Desain yang Khas

konsep pada desain kaos memiliki ragam yang berbeda dan banyak jenisnya. Jika Anda ingin membuat satu desain yang menarik, cobalah menggunakan konsep desain yang menjadi ciri khas dari brand Anda. Sehingga pelanggan kamu akan tertarik karena kamu memiliki konsep yang berbeda dari brand lain.

  1. Tentukan Teknik Sablon

Penentuan teknik sablon yang tepat juga berpengaruh pada desain kaos yang akan Anda buat. Misalnya, beberapa teknik sablon tidak cocok untuk desain kaos dengan motif gambar yang terlalu besar hingga ke seluruh bagian kaos. Teknik sablon sangat berpengaruh pada hasil akhir yang akan didapatkan.

Anda bisa mendapatkan berbagai informasi teknik sablon yang sesuai dengan desain kaos hanya di garment Surabaya. Perhatikan juga pemilihan bahan kaos yang sesuai untuk jenis desain kaos yang disablon.

  1. Sesuaikan Desain dengan Target Pasar

Anda dapat mendesain kaos berdasarkan target pasar yang Anda tuju, sehingga penjualan Anda menjadi lebih spesifik dan tepat sasaran. Sesuaikan desain yang akan dibuat dengan target pasar, misalnya target pasar Anda adalah kaum wanita, maka buatlah desain kaos yang cantik dan elegant sehingga menarik minat lebih besar.

  1. Perhatikan Tren Terbaru

Jangan sampai Anda ketinggalan tren dan informasi seputar fashion terbaru. Karena penjualan akan meningkat pada produk-produk yang sedang populer dan trendi. Anda bisa membuat desain mengikuti tren yang ada sehingga desain Anda menjadi lebih up-to-date.

Cara Mudah Desain Kaos bagi Pemula

Jika Anda bukan seorang desainer namun ingin membuka bisnis kaos, tenang saja Anda dapat mendesain kaos dengan mudah menggunakan aplikasi. Kemajuan teknologi saat ini memudahkan kita dalam berbagai aktivitas salah satunya adalah mendesain.

Anda dapat mendesain kaos hanya dengan menggunakan aplikasi melalui smartphone Anda, tidak perlu menjadi desainer profesional karena aplikasinya sangat mudah digunakan. Pastikan Anda menggunakan kaos dengan bahan berkualitas agar hasil desain menjadi lebih sempurna.

Namun jika Anda ingin memulai bisnis kaos tanpa perlu repot membuat dan mendesain kaos, Anda hanya perlu menghubungi garment Surabaya. Dapatkan berbagai jenis kaos dengan kualitas dan harga terbaik.